Wednesday, August 5, 2015

MEMBUAT POWERBANK BAG.2 (CHARGER SUPER CEPAT)

MEMBUAT POWERBANK PENGISIAN SUPER CEPAT



projek berikut adalah kelanjutan dari postingan MEMBUAT POWERBANK SEDERHANA, kali ini saya coba bagikan rangkaian pengisi baterai HP portable bagian ke-dua.
berbeda dengan rangkaian sebelumnya yang hanya menggunakan IC relugator saja, kali ini IC REGULATOR  disempurnakan dengan beberapa komponen tambahan, antara lain kapasitor dan led indikator.
bagi penghobi elektronika mungkin ini sudah tidak asing lagi, bagi pemula juga rangkaian ini cukup mudah dibuat. 

untuk merakitnya menggunakan papan strip PCB bolong, yang mudah dijual dipasaran dengan harga 10.000 dan itu bisa digunakan untuk membuat kira2 10 rangkaian powerbank ini, hemat bukan? rangkaian powerbank ini sangat efektif buat kamu yang sedang terburu2 dan membutuhkan pengisian baterai hp cepat.

rangkaian powerbank bag.2 ini mampu digunakan untuk2-3 kali pengecasan full.
untuk lebih jelasnya lihat skema rangkaian lengkap

buatlah rangkaian dengan papan PCB bolong seperti sususan diatas,
yang perlu diingat adalah kaki IC Regulatornya ( kaki bagian tengah adalah negatif/ground. kemudian kaki kapasitor mengikuti jalur positif dan negatif pada rangkaian.
tombol on/off digunakan untuk memutus dan menyambungkan hubungan antara baterai dan rangkaian agar tidak terus terhubung pada saat tidak dipakai.

KOMPONEN YANG SAYA PAKAI :

  • IC regulator LM7805
  • Kapasitor 100uf/16V
  • kapasitor Milar 2A104J
  • Resistor untuk tahanan LED saja
  • Tombol ON/OFF






Rangkaian ini sudah saya coba, dan berhasil untuk mengecas hp samsung android sebanyak 2-3 kali pengecasan. perlu di ingat kapasitas powerbank ini tergantung saat pengecasan baterai sebelumnya.

untuk mengecas kembali baterai powerbank ini, cukup buat hubungan langsung dengan charger asli hp type apa saja ke bagian kutub positif dan negatif baterai dengan posisi rangkaian mati/off, bisa dengan kabel capit buaya atau membuat tambahan konektor agar charger asli bisa disambungkan. 

video proses perakitan bisa dilihat di youtube, copy link ini : 
https://www.youtube.com/watch?v=1B10ZRw3WaQ

-semoga bermanfaat-







 



8 comments:

  1. gan kl0 sumber rangkaian tsb 12v bisa ga gan??? maklum newbie: )

    ReplyDelete
  2. Gan ini out put brapa amper n brapa volt

    ReplyDelete
  3. 1 baterai type 18650 3.7v kalo pakek ic Lm7805 minimal input 6volt karena input harus lebih besar dari output.
    Baterai mending dirangkai dobel seri pararel. Seri untuk menambah voltase pararel untuk menambah arus biar lebih awet.

    ReplyDelete
  4. Gan di gambar lay out blm ad led indikator wktu carging batreny y?

    ReplyDelete